Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP81393793
14 Jun 2017
Yang terhormat Gubernur Provinsi Jawa Tegah, Bapak Ganjar Pranowo. perkenalkan nama saya Maryam Nabila. saya hanya seorang siswi kelas 2 SMA, disini saya hanya akan menyampaikan pendapat saya mengenai sistem ppdb saat ini. mungkin pesan ini tidak akan dibaca/ditanggapi, tapi saya hanya ingin ikut berpartisipasi dan memberikan pendapat pada sistem ppdb yang baru ini. di ppdb kali ini, lebih mengedepankan mengenai siswa miskin agar bisa sekolah dan agar tidak ada lagi siswa favorit. menurut saya, sebelum mencetuskan program ini, alangkah baiknya bila dilakukan pembenahan terlebih dahulu pada fasilitas-fasilitas sekolah yang letaknya di daerah terpencil. jika semua sekolah sudah memiliki fasilitas yang setara (tidak ada kesenjangan antar sekolah), maka sistem ini sangat baik untuk diterapkan. namun, sekolah di daerah terpencil dengan yang ada di perkotaan dapat dilihat perbedaan yang signifikan. tentu saja kita harus memikirkan nasib anak-anak pintar dan berprestasi yang rumahnya di daerah terpencil. mereka belajar sekuat tenaga, lalu mengikuti lomba-lomba hingga bisa menjadi juara namun dikalahkan oleh mereka yang mungkin (maaf) nilainya dibawah mereka namun memiliki kip. Nilai 34 dan piagam bisa dikalahkan dengan nilai 19 dengan kip. saya sangat mengerti dan menghargai program pemerintah agar siswa miskin bisa bersekolah, namun jangan sampai program ini membunuh impian anak-anak yang lainnya. dalam hidup, kita mendapat apa yang layak untuk kita dapatkan, namun dalam hal ini, usaha keras yang dilakukan anak-anak di daerah terpencil tidak sesuai dengan apa yang mereka dapatkan. mutu pendidikan yang terbaik justru didapat oleh mereka yang mungkin (maaf) tidak terlalu serius belajarnya. dan perguruan tinggi sampai sekarang masih melihat indeks sekolah, dimana hal ini sangat merugikan karena mungkin program ini membunuh impian beberapa anak untuk kuliah di PTN impiannya. sekian yang dapat saya sampaikan, mohon maaf apabila ada kesalahan dalam tutur kata. saya hanya seorang siswi kelas 2 SMA yang sedang berusaha menjadi warga negara yang aktif berpartisipasi dalam membangun negerinya. terima kasih.
Disposisi
Rabu, 14 Juni 2017 - 13:21 WIB
Admin Gubernuran