Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP73610003
KABUPATEN BOYOLALI, 11 Jan 2021
Pak mau melaporkan jl raya randusari-jatinom, tepatnya di depan SPBU Sudimoro, Ds. Sudimoro, Kec. Teras, Kab. Boyolali. Tepat daerah sekitar jl tsb kalau hujan deras air menggenang dijalan tidak bisa mengalir, karena drainase tidak lancar. Mohon ditindak lanjuti
Disposisi
Senin, 11 Januari 2021 - 17:36 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Selasa, 12 Januari 2021 - 16:07 WIB
Kabupaten Boyolali
Progress
Jumat, 15 Januari 2021 - 09:44 WIB
Kabupaten Boyolali
Jalan yang dimaksud dalam laporan adalah ruas jalan Randusari - Kopen dengan panjang 4.92 km lebar 5 m. Pada ruas tersebut memang pada saat hujan terjadi genangan yang disebabkan aliran air dari drainase ruas jalan Logerit - Tempel yang tidak muat dikarenakan banyaknya sampah di drainase, masyarakat banyak membuat jalan masuk rumah atau kios dengan dimensi plat atau buis beton yang kurang besar, drainase jalan banyak yang di tutup oleh masyarakat, sehingga air di permukan jalan tidak bisa masuk ke drainase.
Untuk menghindari genangan tersebut maka perlu di ambil langkah - langkah sebagai berikut:
1. Meningkatkan kesadaran masyarakat terkait dengan sampah;
2. Tidak menutup drainase secara keseluruhan sehingga air di permukaan jalan bisa masuk ke drainase.
Pada tahun 2020 DPUPR Kabupaten Boyolali telah menganggarkan pemeliharaan drainase tersebut dengan fokus pada bagian hilir dikarenakan dimensi saluran sudah tidak mampu lagi menampung air. Akan tetapi mengingat keterbatasan anggaran, maka drainase tersebut belum secara keseluruhan selesai dan akan kami lanjutkan secara bertahap
Selesai
Jumat, 15 Januari 2021 - 09:44 WIB
Kabupaten Boyolali