Rincian Aduan : LGWP71887349

Progress Public

KABUPATEN SEMARANG, 02 Mar 2021

Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh. Salam sejahtera untuk kita semua. Mohon mengajukan laporan & bertanya Pak Gubernur. Jalan dari pos Tingkir Salatiga - Suruh - Karang Gede terutama di area Jembatan Mugur BONOMERTO apakah diperbolehkan untuk jalur bis AKAP & truk tronton? Karena sering sekali dipergunakan lewat oleh kendaraan kendaraan tersebut. Mengingat Tikungan yang belum proposional (banyak kendaraan yang terguling), sempit nya jalan, banyak nya tanjakan serta turunan curam, ditambah jalur tersebut merupakan jalur lambat bagi warga sekitar. Sangat terasa membahayakan dengan keberadaan kendaraan kendaraan tersebut. Kejadian Laka lantas kendaraan sering terjadi disitu sebelum adanya bus AKAP & truk tronton. Bagaimana jadinya apabila sekarang dipergunakan trayek kendaraan kendaraan Bus AKAP & truk tronton? Terakhir kejadian Laka lantas merenggut korban warga sekitar ( desa congol ) pada tanggal 1-3-2021. Bus AKAP dari atas terjadi rem blong menghantam kendaraan lain serta warga. Jujur, bagi kami yang hidup disekitar sana sudah menjadi hal yang dapat di maklumi apabila kendaraan besar (truk biasa, Isuzu dkk) sering terguling disana, tapi menjadi was was apabila jalan tersebut menjadi trayek bus AKAP serta tronton. Memperbesar resiko terjadinya lakalantas yang disebabkan oleh kendaraan besar. Mohon dipertimbangkan kembali ijin trayek yang melalui jalur tersebut pak Ganjar. Mengingat urgensi keselamatan warga lebih penting. Agar kedepannya tak terjadi musibah musibah yang lebih parah lagi. Musibah memang datangnya dari Allah SWT. Namun kita sebagai hamba nya, insyaallah dapat mengurangi resiko terjadinya musibah tersebut menggunakan daya pikir serta akal kita. Terimakasih Pak Ganjar. Jateng Gayeng! Akhir kata, Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuh.

0 Orang Menandai Aduan Ini