Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP62518269
KABUPATEN JEPARA, 13 Nov 2019
Asalamualaikum... Salah sejahtera bagi kita semua.. Saya cuma masyarakat desa yg kurang pndidikan jg kurang pengetahuan.tp saya di sini peduli dg lingkungan stempat saya, tp saya tdk bs berbuat banyak untuk lingkungan saya.. Jd di sini saya mau nanya ke pemprov jateng khususnya pak H.ganjar pranowo..???? apa ada program dr pemprov jateng yg bisa mengangkat ekonomi masyarakat kurang mampu? Sperti halnya ternak ayam atau usaha untuk masyarakat kurang mmpu yg di bantu dan di bimbing oleh pemprov jateng? Soalnya slma ini yg saya amati fokus ke pmbangunan infrastruktur dan blm ada pmbangunan sumber daya manusianya atau pmbangunan ekonomi masyarakat yg di sosialisasikan oleh pemdes setempat. Jd di sini saya bertanya ke pemprov jateng atau pak H.ganjar pranowo langsung krn mgkin blm ada sosialisasi dr pemdes desa saya setempat.????demikian pertanyaan dari saya semoga bisa ke baca langsung oleh pak H.ganjar pranowo.. Matur sembah suwun sanget sak derengenipun.. Wasalamualaikum wr,wb
Disposisi
Rabu, 13 November 2019 - 10:57 WIB
Verifikasi
Senin, 16 Desember 2019 - 08:06 WIB
DINAS PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN
Terima kasih atas info dan kepeduliannya kepada masyarakat sekitar bapak.
Perlu kami informasikan, kegiatan di pemprov jateng yang kaitannya dengan ekonomi masyarakat kurang mampu, kita ada kegiatan penanggulangan kemiskinan berbasis usaha peternakan dengan sasaran KK miskin. Kami Dinas Peternakan Provinsi Jawa Tengah dari tahun 2017 sampai dengan 2019 ada kegiatan Penanggulangan Berbasis Usaha Peternakan.
1. Tahun 2017
Ada 15 lokasi di desa dan di 15 kabupaten di provinsi jawa tengah dengan tingkat Kesejahteraan rendah, untuk 100 KK per desa dengan bantuan ayam kampung KUB dengan umur 4-5 bulan (usia siap bertelur) sebanyak 500 ekor.jadi total 1500 ekor ayam. Selain ayam, bantuan yang di terima Kandang dan pakan
2. Tahun 2018
Ada 70 lokasi di 70 desa dan di 28 kabupten/kota di jawa tengah dengan tingkat kesejahteraan rendah, dengan 50 lokasi untuk 100 KK perdesa dengan bantuan ayam kampung KUB dengan umur 4-5 bulan (usia siap bertelur) sebanyak 500 ekor perdesa dan 20 lokasi dengan bantuan kambing sebanyak 21 ekor untuk 18 KK per desa. Sehingga total bantuan secara keseluruhan 5000 ekor ayam dan 420 ekor kambing. Selain menerima ayam, bantuan yang di terima kandang, pakan dan kandang
3. Tahun 2019
Ada 65 lokasi di 65 desa dan di 28 kabupaten/kota di jawa tengah dengan tingkat kesejahteraan rendah, untuk 100 KK per desa dengan bantuan ayam kampung KUB dengan umur 4-5 bulan (usia siap bertelur) sebanyak 500 ekor perdesa , sehingga total bantuan sebanyak 32.500 ekor Ayam KUB. Selain menerima ayam, bantuan yang di terima kandang, pakan dan kandang, obat-obatan dan mesin penetas
Selesai
Senin, 16 Desember 2019 - 08:08 WIB
DINAS PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN
Terima kasih atas info dan kepeduliannya kepada masyarakat sekitar bapak.
Perlu kami informasikan, kegiatan di pemprov jateng yang kaitannya dengan ekonomi masyarakat kurang mampu, kita ada kegiatan penanggulangan kemiskinan berbasis usaha peternakan dengan sasaran KK miskin. Kami Dinas Peternakan Provinsi Jawa Tengah dari tahun 2017 sampai dengan 2019 ada kegiatan Penanggulangan Berbasis Usaha Peternakan.
1. Tahun 2017
Ada 15 lokasi di desa dan di 15 kabupaten di provinsi jawa tengah dengan tingkat Kesejahteraan rendah, untuk 100 KK per desa dengan bantuan ayam kampung KUB dengan umur 4-5 bulan (usia siap bertelur) sebanyak 500 ekor.jadi total 1500 ekor ayam. Selain ayam, bantuan yang di terima Kandang dan pakan
2. Tahun 2018
Ada 70 lokasi di 70 desa dan di 28 kabupten/kota di jawa tengah dengan tingkat kesejahteraan rendah, dengan 50 lokasi untuk 100 KK perdesa dengan bantuan ayam kampung KUB dengan umur 4-5 bulan (usia siap bertelur) sebanyak 500 ekor perdesa dan 20 lokasi dengan bantuan kambing sebanyak 21 ekor untuk 18 KK per desa. Sehingga total bantuan secara keseluruhan 5000 ekor ayam dan 420 ekor kambing. Selain menerima ayam, bantuan yang di terima kandang, pakan dan kandang
3. Tahun 2019
Ada 65 lokasi di 65 desa dan di 28 kabupaten/kota di jawa tengah dengan tingkat kesejahteraan rendah, untuk 100 KK per desa dengan bantuan ayam kampung KUB dengan umur 4-5 bulan (usia siap bertelur) sebanyak 500 ekor perdesa , sehingga total bantuan sebanyak 32.500 ekor Ayam KUB. Selain menerima ayam, bantuan yang di terima kandang, pakan dan kandang, obat-obatan dan mesin penetas