Rincian Aduan : LGWP51458996

Selesai Public

KOTA SEMARANG, 08 May 2020

Selamat malam Pak Ganjar....saya mau menyampaikan keluhan tentang perusahaan dimana saya bekerja yaitu PT. Tossa Nusantara Motor. Saya telah bekerja 17th lebih dan tempo hari saya mendapatkan Surat Peringatan ke 2 dari HRD. Saya heran waktu terima surat tersebut karena disitu bukan tertera PT. Tossa Nusantara Motor melainkan CV. Multi Sarana Sejati. Padahal disurat mutasi saya tercatat sebagai karyawan PT. Tossa Nusantara Motor. Saya belum pernah menandatangi surat PHK ataupun tanda tangan pengalihan ke CV. Multi Sarana Sejati. Meskipun PT. Tossa Nusantara Motor sudah pailit dan karyawan serta pejabat di pabrik sudah di PHK. Namun saya yg d unit sama sekali tidak diikutkan PHK. Tapi kog dari pihak HRD memberikan surat yang berbeda kopnya tanpa memperjelas status karyawan n memberikan hak yang harusnya diperoleh. Padahal pejabat HRD tersebut ternyata sudah di PHK. Mohon bantuannya untuk permasalahan yg saya hadapi ini. Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.

0 Orang Menandai Aduan Ini