Rincian Aduan : LGWP37397677

Verifikasi Public

KOTA SEMARANG, 22 Jun 2020

Selamat Malam Pak Ganjar.. agak mengganjal di hati saya.. mengenai penerimaan siswa SMP.. jika anak saya tidak mengikuti ekstra sama sekali, maka dia tidak memiliki piagam apa apa, dan ada anak yang mengikuti ekstra serta menang beregu tapi mereka akhirnya mendapat piagam masing2.. dari hasil belajar, nilai akhir anak saya jika dikategorikan tidaklah jelek.. bisa dibilang rata rata dengan temannya.. tapi pada saat mendaftar SMP saya bandingkan anak saya dengan NEM 23 tidak bisa masuk mana mana sedangkan ada anak yang punya NEM 20 bisa masuk sambil merem ke Sekolah di Zona yang sama dengan anak saya karena ditambah dengan piagam... terlalu jauh perhitungan nilai karena penilaian piagam... nilai NEM hanya senilai 1/150 x NEM... hasilnya tidak lebih dari 1,5... yang punya piagam jika ditambah piagam murni nilainya ditambah 4 menjadi 5,5... mohon diperhitungkan lagi nilai tersebut.. seharusnya nilai piagam tidak setinggi nilai NEM.. dan jika diperhitungkan seharusnya nilai piagam juga harus dibagi dengan nilai lainnya.. demikian uneg uneg saya Pak... Mohon dibaca saja saya sudah berterima kasih... Salam.. Dedy Gutomo

0 Orang Menandai Aduan Ini