Detail Aduan

Lihat detail lengkap aduan LGWP30224539

Rincian Aduan

LGWP30224539

Selesai Public
KABUPATEN KARANGANYAR
27 Oct 2020
0 ditandai
Selamat sore Pak Ganjar,, saya ingin menyampaikan aduan tentang pelayanan perawatan pasien covid 19 di rumah sakit dr. Oen surakarta.. pasien tersebut sudah menjalani isolasi di rs selama 21 hari dan sudah menjalani 4X tes swab dan kesemuanya menunjukkan hasil positif. Di hari ke 21 ini, pasien mengalami guncangan psikis karena tak kunjung mendapatkan perubahan hasil tes.. pasien mengalami stress,, ingin meminta untuk diisolasi mandiri... Dari 4X tes swab tersebut, sama sekali tidak cetakan resmi surat hasil test bertandatangan dari rs tersebut yang diberikan ke keluarga maupun ke pasien,, hasil tes tersebut hanya disampaikan melalui sambungan telepon... keluarga juga merasa ada kejanggalan dalam pelayanan,, pasien didaftarkan rawat inap untuk menangani sakit tifus melalui biaya mandiri/umum.. seminggu setelahnya keluarga baru tahu kalau biaya perawatan dialihkan ke asuransi/cover dari kemenkes..dan itupun atas inisiasi keluarga menanyakan ke bagian kasir mengenai biaya perawatan pasien.. saat ini pasien berontak ingin keluar dari rs, menangis terus dan terus mendesak keluarga untuk mengusahakan isolasi mandiri...keluarga sekarang juga mengalami stress karena segala upaya dilakukan tapi tidak membuahkan hasil... keluarga juga sudah menemui pihak rs untuk melobi,, hal itu didasarkan pada acuan revisi 05 p2 covid19 yang seharusnya sudah dijalankan seluruh rs di Indonesia... ada poij dimana jika pasien covid setelah isolasi14 hari dan tidak menunjukkan gejala apapun, maka bisa dilakukan isolasi mandiri... keluarga sudah mengajukan/mengusulkan ke dinkes kabupaten dan rs tersebut, dinkes kab karanganyar siap menerima dan bertugas memantau jika pasien tersebut dilakukan isolasi mandiri,, tapi ternyata rs menolak dengan alasan covid dalam tubuh pasien masih diangka 3 dan rawan menular.. sementara pasien tidak menggubris alasan penolakan tersebut karena yang diinginkan cuma ingin isolasi mandiri di rumah. Keluarga khawatir kalau guncangan psikis yang dialami pasien tersebut justru malah membuat imun menurun dan tentu akan berpengaruh pada kondisi kesehatan fisik pasien... mohon kebijakannya untuk membantu mengarahkan tindakan seperti apa yang harus dilakukan... keluarga pasien ini sudah putus asa tidak tahu harus mengadu ke siapa lagi... terima kasih... dan mohon tindak lanjutnya...

Disposisi

Rabu, 28 Oktober 2020 - 09:35 WIB

Admin Gubernuran

Laporan telah diteruskan ke DINAS KESEHATAN

Verifikasi

Senin, 02 November 2020 - 09:41 WIB

DINAS KESEHATAN

nggih matur nuwun laporannya

Selesai

Rabu, 13 Januari 2021 - 08:07 WIB

DINAS KESEHATAN

Nggih matur nuwun, informasi jenengan membantu kami untuk evaluasi bersama pihak terkait untuk peningkatan pelayanan yang lebih baik.