Rabu, 31 Maret 2021 - 17:10 WIB
Kabupaten Demak
Kepada Yth. Sdr. Iskahar, di Desa Werdoyo, Kebonagung
Terima kasih atas informasinya. Perlu kami sampaikan bahwa telah dilakukan penyelidikan epidemiologi terkait kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Desa Werdoyo. Untuk kasus yang dikabarkan meninggal karena DBD, berdasarkan surat keterangan kematian dari Rumah Sakit yang merawat adalah Obs BRPN bukan DBD. Sedangkan kasus lainnya memang benar ada kasus DBD di RT 01 RW 2 dan telah dilakukan penyelidikan epidemiologi, penyuluhan/sosialisasi pemberantasan sarang nyamuk dan pemberian larvasida untuk penampungan air yg tidak bisa dikuras. Sedangkan kegiatan fogging akan dilaksanakan tanggal 4 April 2021. Akan tetapi fogging hanya memberantas nyamuk dewasa tidak bisa membunuh jentik yg masih di bak bak penampungan air, sehingga masyarakat tetap harus melakukan Pemberantasan sarang Nyamuk minimal seminggu sekali. Karena pengendalian DBD akan efektif bila masyarakat melakukan PSN dengan 3 M plus :
1. Menguras bak penampungan air secara berkala
2. Menutup penampungan air
3. Memanfaatkan barang barang bekas agar tidak menjadi sarang nyamuk, tempat berkembang biak nyamuk