Rincian Aduan : LGWP14210938

Verifikasi Public

KABUPATEN CILACAP, 29 Mar 2020

Assalamu'alaikum Bapak Ganjar, semoga Bapak selalu dalam lindungan Allah SWT, perkenalkan Bapak, saya erline. Saya warga kab. Cilacap. Dan saya bekerja di RS Priscilla Medical Center (PMC) yg berada di Cilacap. Saya sebagai warga Cilacap dan pekerja di RS PMC merasa sangat prihatin. Dimana RS saya bekerja tdk jg mendapat ijin operasional, padahal secara aturan kami sudah sesuai birokrasi, dan sudah dapat surat ijin percepatan perijinan operasional oleh Bapak menteri PUPR dan sudah di tanda tangani oleh beliau. Tp knp kita yg mau mengabdi kepada masyarakat apalagi di saat skg ini, saat Cilacap sudah mjd zona merah corona pun, tenaga kami disia2kan. Di luar sana ada wisma atlet disulap jadi RS, dan byk RS kekurangan ruang utk isolasi, RS kami dg 150 bed yg sudah siap menampung pasien dg peralatan medis yg sudah lengkap serta nakes yg berjumlah 150 orang disia2kan? Dan per 1 April ini kami semua pekerja di RS PMC akan dirumahkan, krn perijinan yg sudah kami tunggu dari 1 th yg lalu tidak jg keluar. Saya mohon perhatian dan kebijakannya pak, kami ingin jg ikut serta melawan covid19 ini. Kami sdh sangat ingin mengabdi dan melayani masyarakat. Sekian dari saya pak, terimakasih banyak untuk perhatian Bapak, semoga Bapak membaca tulisan saya. Dan semoga dapat dg cepat ditindak lanjuti. Sehat selalu untuk Bapak. Wassalamualaykum wrwb...

0 Orang Menandai Aduan Ini