Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP10034824
KABUPATEN SUKOHARJO, 04 Jun 2021
Saya ingin melaporkan sebuah ponpes yang tidak menerapkan aturan ketat untuk mengurangi penyebaran virus corona ini. Dimulai dari kebebasan orang asing keluar masuk wilayah, dan pengadaan pengajian dan bukber dengan orang orang asing tanpa menggunakan protokol kesehatan. Pun, ponpes ini memiliki riwayat bahwa 4 orang pelajarnya reaktif terhadap covid, dan tidak ditangani seperti selayaknya. PTM di sekolah ini begitu tidak optimal, selain banyaknya jam kosong dan juga kekurangan guru menjadi faktor utamanya. Penjelasannya pun juga tampak tak bisa dimengerti karena terkesan tergesa gesa. Dan kesimpulannya, saya ingin pihak pendidikan melakukan tindakan agar sekolah ini daring untuk bisa mengoptimalkan pembelajaran. Saya sendiri takut untuk itu karena sangat tidak menerapkan protokol kesehatan dengan baik. Saya sangat berharap bahwa, pihak pendidikan mampu memberi pengarahan selama daring dilaksanankan. Terima kasih
Disposisi
Jumat, 04 Juni 2021 - 09:35 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Jumat, 04 Juni 2021 - 10:40 WIB
Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah
- Mohon pelapor menjelaskan secara secara jelas lokasi Pondok Pesantren yang dimaksud agar kami bisa menindaklanjuti walaupun sebenarnya itu merupakan kewenangannya masing-masing Ponpres
- Kami sampaikan terima kasih atas partisipasinya dalam pencegahan penyeberan covid 19 di Ponpres
Selesai
Jumat, 04 Juni 2021 - 10:41 WIB
Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah
- Mohon pelapor menjelaskan secara secara jelas lokasi Pondok Pesantren yang dimaksud agar kami bisa menindaklanjuti walaupun sebenarnya itu merupakan kewenangannya masing-masing Ponpres
- Kami sampaikan terima kasih atas partisipasinya dalam pencegahan penyeberan covid 19 di Ponpres