Rincian Aduan : LGWP09885436

Selesai Public

KABUPATEN BOYOLALI, 25 Nov 2020

Salam sehat pak Ganjar. Sebagai wali murid SMPN 1 Boyolali kelas VIII di masa pandemi saat ini saya mau berkeluh kesah beberapa hal yang semoga bisa menjadi perhatian para pemangku kepentingan terutama para pendidik di sekolah tersebut. Saat ini siswa belajar tatap muka ditiadakan dan diganti dengan daring. Sebagai wali murid saya menilai kreativitas para pendidik di sekolah yang dibilang sebagai sekolah favorit ini sangat kurang. Setelah diterapkannya belajar jarak jauh, siswa hanya diberi tugas tanpa adanya penjelasan. Siswa hanya disuruh membaca, membaca dan selanjutnya diberi tugas yang harus dikumpulkan dalam waktu tertentu. Kadang dalam sehari hampir semua mata pelajaran diberi tugas. Ayolah Bapak/ibu guru yang terhormat, tolong berkoordinasi dengan guru mapel yang lain pada hari tersebut untuk bisa bergantian dalam memberikan tugas. Terkadang saat tidak ada materi baru, siswa disuruh mengerjakan soal lama yang sudah dikerjakan sebelumnya. Fungsinya untuk apa?? Saat siswa sudah jenuh di rumah terus, dijejali dengan tugas-tugas tolong diberikan pembelajaran yang kreatif. Contoh beberapa sekolah di daerah lain yang menampilkan penjelasan melalui streaming (bukan hanya melalui radio yang disuruh mendengarkan, tapi dengan video siswa bisa melihat dan mengulang dalam menyetelnya). Sebagai contoh saat menjelaskan mapel matematika, akan lebih jelas diperlihatkan gurunya di papan tulis yang menerangkan, jadi jika siswa kurang paham bisa mengulang lagi. Ada hal lain yaitu saat menggunakan sistem dari sekolah, saat ada kendala dan siswa tidak bisa berbuat banyak menghubungi guru masing-masing tidak fast respon bahkan kadang dilarang untuk menghubungi guru, sementara siswa diberi batas waktu mengumpulkan tugas. Mohon dapat dipertimbangakan/dikaji ulang lagi sistem pembelajarannya. Dan beberapa hal lain yang dirasa sangat memberatkan siswa. DI saat seperti ini janganlah berpikir tentang prestasi atau nilai dari siswa yang dituntut baik, tapi bagaimana menjadikan siswa lebih kreatif.

0 Orang Menandai Aduan Ini