Detail Aduan
Rincian Aduan : LGWP06376937
KOTA SEMARANG, 16 Apr 2020
Saya melaporkan adanya maklumat utk melaksanakan solat jumat di masjid ini, mohon ditindaklanjuti info dr Takmir Masjid ini, krn bisa malah membahayakan warga dlm masa pandemi ini. Berikut isi maklumatnya: *Ma'lumat Sholat Jum'at Masdjid Jami' Al Qodar.* Assalamu'alaikum. wr.wb. Jamaah masjid Al Qodar dan Kaum Muslimin khususnya dilingkungan Perumnas Sendangmulyo rohimakumulloh. Berdasarkan hasil musyawarah antara Takmir masjid Jami'Al Qodar dengan para Sesepuh dari Dewan Pembina, Dewan Pengawas dan Pengurus Yayasan Al Qodar tentang sholat Jumat pada tanggal 17 April 2020. Setelah mengamati beberapa hal diantaranya: *Pertama:* Kerinduan kaum Muslimin untuk melaksanakan sholat Jumat yang bbrp waktu ditiadakan. *Kedua*: Setelah kondisi sosial masyarakat mulai bisa memahami covid 19 yang setelah bbrp waktu goncang karna derasnya bbrp informasi yang simpang siur. *Ketiga :* Setelah melihat berbagai upaya yang dilakukan masyarakat untuk pencegahan covid 19 dilakukan dengan baik termasuk tempat tempat ibadah *Keempat*: Setelah persiapan masjid Jami'al Qodar untuk pencegahan serta penataan sarana dalam pencegahan covid 19 siap dengan baik. Maka Takmir masjid Jami'Al Qodar menetapkan *sholat Jum'at pada tanggal 17 April 2020 akan dilaksanakan kembali* Hal-hal yang Wajib dan perlu diperhatikan Jamaah yang akan sholat Jum'at di madjid Jami' Al Qodar: 1. Dimohon mandi Jum'at dan wudlu dirumah masing-masing. 2. Dimohon membawa sajadah dari rumah masing-masing. 3. Wajib membawa masker saat masuk lingkungan masjid Jami' Al Qodar 4. Harus mengikuti Protokol yang disiapkan oleh Takmir masjid Al Qodar seperti mencuci tangan dg sabun yg sudah disediakan bagi yang belum berwudlu, menggunakan Hand Sanitizer yang sudah disiapkan Takmir, menempati sof sof sesuai yang diatur olek Takmir, masuk lingkungan masjid hanya melalui satu pintu dan lain sebagainya. Bagi jamaah yg tidak melaksanakan Protokal tersebut diatas, maka dengan berat hati akan dilarang masuk dilingkungan masjid Al Qodar. Demikian ma'lumat Takmir masjid Jami' Al Qodar. Wassalamu'alaikum.wr.wb. Takmir Masjid Jami' Al Qodar; KH. Drs. Ali Mustifa H. Ketua H. Mustafa SE. Sekretaris
Disposisi
Kamis, 16 April 2020 - 14:57 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Jumat, 18 Desember 2020 - 10:05 WIB
Kota Semarang