Jumat, 18 September 2020 - 14:16 WIB
Kabupaten Demak
Yth. Alfarizi Farizal (Pelapor) di Gajah
Terimakasih atas aduannya di http://laporgub.jatengprov.balaiprovinsi . Perlu kami sampaikan bahwa sejak tanggal 7 - 19 September 2020 Satuan Pendikan jajaran Dindikbud Kab. Demak (SD kelas 4-6 dan SMP) melaksanakan SIMULASI Pembelajaran tatap muka dengan protokoler kesehatan ketat dan seijin orang tua siswa, sebagai persiapan untuk mengaktifkan kembali pembelajaran tatap muka yang sesungguhnya pada saatnya nanti.
Dan berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi palaksanaan Simulasi, dapat kami sampaikan bahwa sebagian besar sekolah sudah melaksanakan protokoler kesehatan dg baik, dan sebagian yang lain memang ada yang belum melaksanakan protokoler kesehatan secara maksimal dan ada catatan- catatan untuk penyempurnaan.
Untuk itu mulai besok tanggal 21 September 2020 semua sekolah di jajaran Dindikbud Kab. Demak (sesuai surat edaran Kadindikbud no 420/3432 tertanggal 18 September 2020) diharapkan untuk melaksanakan Pembelajaran jarak jauh / Mandiri / Daring lagi dari rumah masing-masing, Sekaligus simulasi PJJ dengan memaksimalkan pemanfaatan bantuan kuota internet dari Kemdikbud (bagi yang sudah menerima bantuan kuota internet).
Demikian penjelasan kami, Tksh