Rincian Aduan : LGWA67113367

Selesai Public

KABUPATEN GROBOGAN, 14 Sep 2021

Alamat: Kabupaten/Kota grobogan, Kecamatan penawangan, Kelurahan tunggu Laporan: Assalamu'alaikum wr.wb. Nama saya Edy Siswanto Alamat Ds. Tunggu RT.01 / RW.01 Kec. Penawangan, Kab. Grobogan. Saya hanya mau cerita apa yang saya alami, dan saya tidak bisa memberikan tanda bukti, karena saya berada pada pihak yang terpaksa. Begini ceritanya Ibu saya adalah peserta bpjs dan saat ini masih dirawat di RSU PKU MUHAMMADIYAH GUBUG. suatu hari dokter memeriksa ibu saya mengatakan "ibu anda butuh obat ALBUMIN, tapi obat ini diluar bpjs, anda harus beli sendiri. Ok saya begitu, dlm pikiran saya, yg penting ibu sembuh. Kemudian dibuatkan resep oleh dokter dan saya pergi ke apotek di rs itu juga. Apa yg terjadi.....? Saya harus membuat surat pernyataan diatas meterai bahwa saya mau beli obat albumin seharga 1 988 000 (2 jt, kembali 12rb) Dan juga hrs tanda tangan persetujuan dikasih obat itu. Ok. Saya lakukan. Setelah pembayaran saya minta kwitansi gak dikasih (di loket kasir bilang kwitansinya disebelah pak..!) Ok. Saya ke loket sebelah (loket farmasi) saya tanya kwitansi pembayaran tadi. Betapa terkejutnya saya... Dia(petugas farmasi) mengatakan kalau itu memang tidak ada kwitansinya. Dan saya sudah membeli 2 botol Albumin, ( tidak ada kwitansinya ) Data pasien : Nama :Darsini ny Umur : 77th, Alamat : Ds. Tunggu RT.01/RW.01, Kec. Penawangan, kab. Grobogan. Terimakasih.

0 Orang Menandai Aduan Ini