Detail Aduan
Rincian Aduan : LGSM35325475
KABUPATEN PEKALONGAN, 20 Feb 2021
assalamualaikum.. nama saya muhammad asari dari pekalongan jawa tengah. gini pak saya ada unek2 pak,saya mewakili warga ingin menyampaikan keluhan pak,minta di bikinin gronjong/tanggul di pinggir sungai kupang desa kalilembu kec.karangdadap kab.pekalongan. karna di sungai tersebut mau di bikin bendungan untuk air baku kota pekalongan,klo di bikin bendungan otomatis debit air naik dan air akan melebar ke mana2 kalo pinggir sungainya nggak di bikinin gronjong/tanggul pak,mohon segera di tinjau dan di tindaklanjuti pak,biar nggak ada yg di rugikan,,terima kasih????.
Disposisi
Selasa, 02 Maret 2021 - 06:39 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Rabu, 03 Maret 2021 - 12:54 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG
Hasil koordinasi dengan BBWS Pemali Juana kami sampaikan :
1. Yg dimaksud pembangunan bendungan adalah rencana pembangunan Bendung di.Kali Kupang tepatnya di ds cepagan kec.warungasem kab.batang oleh BBWS Pemali pada tahun anggaran 2021.
2. Bendung tsb dibangun guna meningkatkan pemenuhan kebutuhan air baku khususnya untuk kota pekalongan.
3. Pada tgl 19 februari 2021 bertempat dibalai ds cepagan kec.warung asem kab.batang telah dilaksanakan sosialisasi oleh BBWS Pemali Juana kepada warga masyarakat disekitar lokasi pekerjaan.
Pada saat sosialisasi sdh dijelaskan secara teknis bahwa pembangunan bendung sudah diperhitungkan secara cermat dan hati2 agar tidak menyebabkan permasalahan lain akanproses pembendungan tsb.
Karna bendungnya jg hanya utk pengambilan air baku dgn debit yg relatif kecil , maka mercu bendung jg tdk terlalu tinggi dibandingkan utk kebutuhan air irigasi, sehingga elevasi air dihulu bendung tetap terjaga.
Selesai
Rabu, 03 Maret 2021 - 12:54 WIB
DINAS PEKERJAAN UMUM SUMBER DAYA AIR DAN PENATAAN RUANG