Detail Aduan
Rincian Aduan : LGSM14081425
KABUPATEN PURBALINGGA, 29 Apr 2017
Assalamualaikum Mohon ijin pak gubernur yg saya cintai,, kami warga masyarakat siaren karang reja purbalingga mau mengadu bahwa gunung pasir yang ada persis di perbatasan purbalingga Pemalang saat ini sedang diperebutkan oleh para pemborong untuk diekploritasi dengan dalih diratakan untuk perkebunan padahal setahu kami masyarakat itu adalah gunung pasir embun yang menjadi resapan air yang sangat dibutuhkan oleh dua kabupaten di perbatasan, kalau itu terjadi di realisasi bagaimana nasib anak cucu kami pak. Kami tanya pada penambang ijin katanya di urus di provinsi namanya SUPK tolong minta di perhatikan pak syukur bisa di cek ke lokasi Terima Kasih atas perhatiannya pak gubernur
Disposisi
Selasa, 02 Mei 2017 - 09:22 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Rabu, 03 Mei 2017 - 08:22 WIB
DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL
Selesai
Rabu, 03 Mei 2017 - 09:02 WIB
DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL