Detail Aduan
Rincian Aduan : LGAN84828477
KABUPATEN KARANGANYAR, 03 Nov 2018
YTH. Bapak Gurbernur. Mohon solusi bapak, Terkait Perizinan Pendirian & Operasional SLB Swasta, yg terhambat karena Sistem OSS. Kami dari SLB Mandiri Putra, Jumapolo Karanganyar. Saat ini kami mentik di Proses penerbitan SK Pendirian / Operasional yg tidak segera di terbitkan krn berbenturan pemahaman dari pihak PTSP. Yang sudah tidak lagi mengeluarkan SK. sedangkan Izin yang terbit dari aplikasi tidak bisa digunakan n di sinkronkan di Dinas Pendidikan. Terkait penerbitan NPSN dll. Dalam proses perizianan pendirian kami sudah lengkap dari IMB, Sertifikat, Studi Kelayakan n Sarana Prasarana. Dan sudah keluar surat rekomendasi dari Kepala Dinas Pendidikan. Yang seharusnya max 15 hari susah terbit SKnya. Mohon solusi terima kasih. Semoga bisa diperbaiki dan kami bisa lebih maksimal untuk memberikan Pelayanan Pendidikan bagi 20an Siswa kami di Jumapolo, Karanganyar dan sekitarnya #untuk lampiran surat kami upload ke aplikasi ini tidak selalu gagal..
Disposisi
Senin, 05 November 2018 - 08:29 WIB
Admin Gubernuran
Verifikasi
Selasa, 06 November 2018 - 07:44 WIB
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN