Detail Aduan
Rincian Aduan : LGAN14546925
KOTA SEMARANG, 17 Sep 2018
Selamat sore pak, saya ingin menanyakan tentang pembangunan jalan di desa Kenteng, kec. Getasan, kab. Semarang. Sudah 2 minggu lebih jalan (yang dulu pernah dibangun dengan biaya pribadi) ditutup oleh material pasir dan kerikil sehingga kami kesulitan untuk lewat. Motor bisa lewat dengan menerabas kerikil, kalau mobil sama sekali tidak bisa pak. Mohon dengan sangat informasinya kapan jalan akan ditindak lanjuti karena saya pribadi mengalami kesulitan untuk berangkat dan pulang kerja setiap harinya. Terima kasih.
Disposisi
Senin, 24 September 2018 - 10:26 WIB
Admin Gubernuran